Biaya dan desain kolam renang

Membuat kolam renang mini biaya 10 juta

Artikel terkait : Membuat kolam renang mini biaya 10 juta

Membawa buah hati Anda ke kolam berenang sebelum ia dapat berjalan mungkin terdengar berlebihan. Namun, tahukah Anda bahwa memperkenalkan anak kepada air sejak dini dapat memberikan banyak keuntungan? Penelitian menunjukkan bahwa dengan memberikan anak Anda banyak waktu di kolam berenang, Anda dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan kepandaian mereka. Sistem saraf anak akan terangsang saat mereka menendang, berseluncur, dan melakukan aktivitas lain dalam air. 



Hmm…bikin kolam renang mini di rumah? Kenapa enggak! Lagi pula banyak manfaatnya anak bermain di kolam renang. Misalnya saja untuk tumbuh kembangnya karena bisa melatih kekuatan otot paha, lengan, dan pernafasan. Di samping itu juga melatih motorik kasar dan halus.Yang tak kalah penting, kolam renang di rumah bisa jadi area tempat berkumpulnya keluarga. Maksudnya, kolam renang bisa berfungsi sebagai pusat kegiatan bersama keluarga yang murah dan meriah tanpa harus keluar rumah. Bahkan, kolam renang bahkan bisa menaikkan nilai jual rumah lho. Ini sama halnya kolam renang pun memiliki fungsi bisnis. 

Menggerakkan kedua sisi tubuh dengan gerakan yang berpola akan sangat membantu perkembangan otak anak Anda. Gerakan ini mengaktifkan saraf-saraf di otak, terutama pada bagian yang disebut corpus callosum, sebuah daerah di otak yang mengatur komunikasi, umpan balik terhadap rangsang, dan penghantaran rangsang dari satu sisi otak ke sisi yang lain. Pada akhirnya, hal ini akan meningkatkan kemampuan membaca, perkembangan bahasa, pembelajaran akademik, dan kesadaran spasial anak.

Penelitian yang dilakukan selama 4 tahun dengan melibatkan lebih dari 7000 anak mendapati bahwa anak yang berenang memiliki perkembangan fisik dan mental yang lebih matang daripada anak-anak yang tidak berenang. Secara lebih spesifik, anak-anak usia 3-5 tahun yang memiliki kebiasaan berenang memiliki kemampuan verbal 11 bulan di atas anak seusianya, kemampuan matematika 6 bulan di atas anak seusianya, dan kemampuan berbahasa 2 bulan di atas anak seusianya. Mereka juga memiliki kemampuan mengingat cerita 17 bulan di atas teman sebayanya dan kemampuan memahami arah 20 bulan di atas teman sebaya.

Kalkulasi Biaya Bangun Kolam Renang


Biaya pembangunan kolam renang sangat tergantung dari desain, material, dan luasnya. Dengan begitu, biayanya dikenakan dalam hitungan per meter persegi. Di samping itu, biaya bakal lebih tinggi lagi tergantung dari level kesulitan dalam pembangunannya. Tapi kalau niatannya membangun kolam renang mini, tentu biaya yang dikeluarkan tak begitu tinggi. Bahkan budget di kisaran Rp 10 juta sudah lebih dari cukup untuk membangunnya.



Secara garis besar, ada tiga biaya pokok dalam pembangunan kolam renang, yakni biaya konstruksi, biaya kelengkapan seperti pompa air sampai sistem filter, dan biaya perawatan. Perhitungan biaya konstruksi ini dipengaruhi dari sistem pondasi, ketebalan dinding beton, dan dasar kolam renang. Pilihan material sangat berpengaruh di sini. Misalnya saja melapisi kolam renang dengan keramik.

Sebagai asumsi bangun kolam renang dengan luas kira-kira 4 X2,5 meter dengan volume air 10-15 kubik dan kedalamannya kurang dari 60 cm.


– Biaya konstruksi beton cor termasuk upah tukang sekitar Rp 5 juta

– Biaya pembelian keramik Rp 2 juta

– Biaya alat sirkulasi air termasuk wadah penyaringannya Rp 500 ribu

– Biaya peralatan sirkulasi air kolam Rp 500 ribu

– Biaya alat penyedot dari bak penampungan limpahan ke penyaringan Rp 300 ribu

– Biaya alat penyedot endapan kotoran di dasar kolam Rp 200 ribu

– Biaya peralon dan serokan Rp 500 ribu

– Biaya disinfektan dan penjernih air (kaporit, tawas, soda api dan terusi) Rp 200 ribu

– Biaya instalasi listrik ke mesin pompa dan lampu sekitar kolam Rp 500 ribu

– Beli air pada pemasok air isi ulang sampai penuh kurang lebih Rp 1 juta (bila ingin praktis)



bikin kolam renang mini

Punya kolam renang gak hanya mikirin soal bikin doang, tapi juga perawatannya dong!


Perlu ditekankan, biaya yang disebut itu adalah biaya minimal. Beda kasus jika ingin desainnya lebih bagus, pilihan keramik yang unik dan indah, aksesori, dan lain sebagainya, pasti lebih mahal lagi. Yang disebut itu lebih pada biaya-biaya pokok dalam pembiayaan kolam renang saja.

Jangan tinggalkan anak Anda sendiri di mana pun, baik itu di kolam renang atau di dalam bak mandi sekalipun. Ingat, jumlah air yang sedikit saja sudah dapat menyebabkan anak tenggelam. Jika anak Anda masih berada di bawah satu tahun, jangan pernah biarkan anak Anda berada di luar jangkauan tangan Anda. Segera hampiri anak Anda jika anak Anda memperlihatkan tanda-tanda ini di air:
  1.     Kepala lebih rendah dari air, dan mulut berada sebatas dengan air
  2.     Kepala mendongak ke belakang dan mulut terbuka
  3.     Tatapan mata kosong atau terpejam
  4.     Anak bernapas cepat atau bernapas pendek-pendek

Para ahli juga menyarankan untuk tidak membawa bayi di bawah usia 6 bulan masuk ke dalam kolam renang berkaporit, karena kulit mereka yang masih sensitif. Selama Anda tetap memperhatian anak Anda, maka berenang merupakan kegiatan yang relatif aman. Selain memberikan keuntungan bagi anak, berenang juga bermanfaat untuk mempererat hubungan Anda dengan anak. Akan sangat menyenangkan jika Anda dapat menghabiskan waktu bersama anak di tengah-tengah kesibukan Anda.

Sumber : 
https://hellosehat.com/parenting/tips-parenting/pentingnya-mengajarkan-anak-berenang-sejak-dini/
https://www.moneysmart.id/modal-rp-10-juta-cukup-banget-bikin-kolam-renang-mini-di-rumah-buat-si-kecil/

Artikel Desain Kolam Renang Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Desain Kolam Renang | Design by Bamz